Sampah plastik memang masih menjadi momok bagi lingkungan. Tidak hanya di Indonesia, namun hampir di setiap belahan dunia, sampah plastik memang termasuk salah satu permasalahan yang cukup serius dikarenakan sifatnya yang tidak mudah terurai.
Berbagai cara mulai ditempuh dalam rangka mengurangi pencemaran sampah plastik ini. Salah satunya adalah dengan menerapkan sistem 3R (Reuse, Reduce, dan Recycle). Dan mengubah kantong plastik belanja menjadi plastic yarn (benang / tali plastik) adalah salah satu cara yang bisa kita lakukan. Plastic yarn ini dapat berfungsi layaknya t-shirt yarn yang nantinya juga bisa dimanfaatkan menjadi berbagai macam kreasi kerajinan. Contohnya seperti dirajut menjadi tas, wadah maupun berbagai kreasi lainnya.
Seru juga kan kalau kita sendiri juga bisa turut andil dalam memanfaatkan sampah plastik yang ada di rumah kita menjadi sesuatu yang lebih berharga kembali. Walau pas lagi belanja di minimarket udah berusaha bawa tas belanja yang berbahan kain, tapi masih ada sampah plastik dari bungkus paketan barang belanjaan yang dibeli dari online shop yang masih susah dihindari, huhu. Apalagi kalau lagi musim diskonan di marketplace nih, merasa berdosa juga sih kalau belanja cuman sedikit tapi plastik bungkus paketannya jadi numpuk, huhu. Makanya aku cobain aja tuk dipilah dan diubah jadi plastic yarn.
Plarn / plastic yarn dari kantong plastik |
Plastic yarn atau biasa disingkat sebagai plarn ini bisa dibuat dari kantong plastik atau tas kresek, selain itu juga bisa dibuat dari plastik kemasan dari paket pengiriman barang. Kalau dari plastik bungkus paketan, biasanya aku pilah dulu. Pisahkan atau buang dulu kertas/sticker yang menempel di plastik, seperti kertas alamat pengiriman maupun detail transaksi pengiriman supaya kantong plastiknya jadi nggak terlalu tebal dan kaku.
Rapihkan kantong plastiknya. Kemudian lipat ke samping menjadi 2 bagian dan sisakan sekitar 4cm di bagian kanan plastik . Jadi permukaan bagian kanan plastik (atau yang ada di bawah) lebih lebar daripada bagian kiri plastik (atas) ya. [Lihat di gambar sebelah kanan]
Potong bagian paling bawahnya. Selanjutnya, masih dengan posisi dilipat seperti tadi, potong-potong kantong plastik dengan lebar kurang lebih 4-6cm, atau tergantung ingin ketebalan yang seberapa. Potong dengan panjang sampai pada batas ujung plastik bagian kiri. Jadi yang sisa 4cm tadi jangan ikutan digunting. Jika lipatannya dibuka, hasilnya akan tampak seperti pada gambar yang ada di sebelah kanan.
Kemudian pindah posisi bagian yang tak terpotong berada di bagian atas. Caranya masukkan tangan ke bagian dalam kantong untuk membuka sela-sela kantong plastik, dan ubah posisi lipatan plastik (yang berada di tengah) menjadi berada di bagian pinggir kanan dan kiri plastik, sehingga bagian tak terpotongnya jadi berada di tengah seperti ini.
kreatif mbak
BalasHapusaku baru mendengar istilah yarn nih, selama ini plastik sisa belanjaan digunain buat tempat sampah
iya biasanya kalau kantong plastik/kresek juga kupakai lagi untuk buang tempat sampah sih
HapusWahhh ternyaya bisa menjadi seperti ini yaa.. Daripada dibuang dan sulit terurai mending dimanfaatkan menjadi hal yang berguna seperti ini, kreatif banget aslii.. gak kepikiran
BalasHapusiya, cuman memang harus meluangkan waktu juga. Kadang kalau lagi malas ya tetep dibuang aja tuk bungkus sampah hehe
HapusKreatif juga idenya Mbak, dari plastik yang tak terpakai bisa jadi berbagai macam kreasi tuh ntar.
BalasHapusidenya sih nyontek bule2 mas hehe. Mereka tuh biasanya malah dibikin tas /totebag belanja gitu
HapusFree casino bonus: The best free casino bonus codes
BalasHapusThe best free casino bonus codes · Borgata 젖탱 Casino. 바카라뜻 Welcome bonus: 제목학원 $25 이스포츠 free chip 사다리사이트 and $100 bonus. · BetMGM Casino Logo · BetMGM Casino Logo